Sugifoods - Tomat merupakan salah satu sayuran yang sering kita temukan. Namun apakah kalian tahu bagaimana cara menentukan tomat tersebut segar atau tidak? Ternyata melihat dari warna nya saja, bisa mengecoh kita loh.

Yuk, kita simak Tips dan trik memilih tomat yang segar.

Sumber foto : pexels.com

Pertama, Periksalah penampilan tomat dari luar. Tomat yang baik adalah tomat yang bebas dari noda. Pastikan warnanya berwarna merah terang. Hindari warna-warna apapun, bahkan bercak hitam kecil sekali pun, ini bisa berarti ada yang busuk tersembunyi di dalam tomat. Dan hindari juga tomat yang sudah bonyok, kulitnya tergores atau tidak mulus

Meskipun kulit tomat merupakan indikator kualitas yang baik, tapi jangan sampai terkecoh. Seperti banyak buah-buahan, tomat sering dipetik ketika masih hijau, dan itu membuatnya bisa tahan lama, akan tetapi kurang enak begitu sampai toko. Karena seringkali tomat akan matang di dalam perjalanan, dan ada juga yang disemprot dengan gas etilen untuk mempercepat pematangan. Tomat yang matang secara buatan akan membuat rasa tomat hambar. Untuk itu kalian harus menemukan pasar atau tempat membeli tomat yang baik.


Kedua, Ujilah rasa tomat tersebut. Dan periksa juga seberapa banyak air tomat yang keluar saat kalian memerasnya? Dan seberapa berat tomat tersebut? Tomat yang baik juga cukup menahan tekanan dari luar, tidak terlalu keras dan tidak terlalu lembek. Berhati-hatilah dengan titik-titik lunak tomat, karena akan mengurangi masa simpan tomat. Pilih tomat yang masih terasa berat saat diangkat, kulitnya kencang atau segar dan tidak terdapat noda.

Ketiga, Ujilah aroma tomat. Semakin banyak aroma tomat, akan semakin beraroma. Jadi waspadalah terhadap tomat yang tidak berbau seperti apapun. Jika memungkinkan, hindari membeli tomat dalam bungkus plastik atau kemasan.

Keempat, Pilih tomat yang bertangkai. Pada umumnya, tomat yang masih memiliki tangkai lebih awet, tahan lama dan masih segar. Perhatikan juga tangkai buah tomat, jika warnanya hijau dan segar, berarti tomat masih baru.